indosteger@gmail.com   +62818716828

8 Inspirasi Kamar Industrial Minimalis dan Tips Membangunnya

Media
14 Nov 2024

Indosteger

Indosteger adalah platform jual dan sewa scaffolding dengan proses produksi menggunakan teknologi tinggi dan bahan berkualitas sehingga hasil produksi berstandard nasional.

Kamar industrial minimalis telah menjadi trend populer dalam desain interior modern. Bagaimana tidak, dengan mengusung konsep unfinished yang dipadukan dengan tata ruang yang rapi, kamar industrial bisa menyajikan kamar estetik yang nyaman. Dalam gaya ini, kombinasi antara estetika minimalis yang sederhana dengan sentuhan industrial yang kuat menciptakan ruang yang unik dan menarik.

Jika Anda tertarik untuk membuat desain kamar dengan tema industrial, Indosteger punya berbagai rekomendasi terbaiknya untuk Anda. Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi berbagai desain kamar industrial minimalis yang menawan serta memberikan tips praktis untuk membangun kamar dengan ruangan sempit. Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Apa itu Interior Industrial?

Interior industrial adalah gaya desain yang menggabungkan elemen-elemen dari dunia industri dengan estetika minimalis. Gaya ini menciptakan ruang yang terlihat modern, kasar, dan memiliki karakter yang kuat. 

Interior industrial seringkali mengedepankan penggunaan material-material seperti besi, beton, dan kayu kasar yang dipadukan dengan warna netral seperti hitam, putih, dan abu-abu. Dalam interior industrial, struktur bangunan seringkali dibiarkan terbuka sehingga pipa-pipa, saluran AC, dan tekstur material pada dinding tampak terlihat.

Penggunaan material kasar dan tampilan yang tidak sempurna adalah salah satu ciri khas dari interior industrial. Pasalnya keberadaan elemen-elemen ini memberikan kesan autentik dan mempertegas karakter industrial dalam desain ruangan terutama kamar minimalis. 

Pada umumnya, gaya ini cocok digunakan pada bangunan dengan ruang yang luas seperti loft atau gudang yang diubah menjadi ruang hunian. Meskipun begitu, interior industrial juga bisa diterapkan pada ruangan yang lebih kecil, dengan penyesuaian yang tepat.

Salah satu ciri khas interior industrial adalah keberadaan material yang tidak diproses dengan sempurna. Material seperti besi, kayu kasar yang tidak dihaluskan, atau pipa-pipa yang terlihat merupakan elemen yang umum ditemukan dalam desain ini. Hal ini memberikan nuansa kasar dan alami yang menonjolkan karakter industri. Selain itu, tampilan yang tidak sempurna juga menciptakan kesan yang unik dan menarik serta membantu menciptakan tampilan yang terbuka dan luas.

Interior industrial juga seringkali menggunakan furniture yang sederhana dengan bentuk yang tegas dan fungsional. Furniture yang terbuat dari logam, kayu kasar, atau bahan-bahan yang menyerupai material industri lainnya seringkali menjadi pilihan yang tepat untuk menciptakan kesan industrial yang konsisten dalam ruangan. Furniture dengan desain yang minimalis dan tidak terlalu rumit juga memberikan kesan yang bersih dan modern dalam interior industrial.

8 Desain Kamar Industrial Minimalis

Menentukan desain kamar memang perlu dipertimbangkan dengan matang sebab Anda tentunya menginginkan ruangan pribadi yang nyaman dan tetap menarik. Sebab itu, agar tak kebingungan memilih desain yang tepat, berikut merupakan desain kamar industrial minimalis yang bisa menjadi inspirasi untuk Anda:

1. Kamar Industrial Minimalis Kecil

Kamar Industrial Minimalis Kecil

Dalam desain kamar minimalis kecil dengan sentuhan industrial, ruang terbatas bisa dioptimalkan dengan baik. Anda dapat memilih furniture yang fungsional dengan desain sederhana, sehingga tidak akan memakan banyak tempat. 

Untuk menciptakan kesan ruang yang lebih luas, gunakanlah furniture yang juga memiliki warna netral seperti putih atau abu-abu. Namun soal pemilihan warna Anda perlu menyesuaikan kembali dengan warna tembok yang dipilih agar lebih menarik. Tambahkan sentuhan industrial pada kamar kecil ini dengan pencahayaan yang terarah dan dinding bata yang terlihat kasar.

Baca Juga: Dekorasi Plafon Kamar Minimalis Unik, Bikin Ruangan Lebih Nyaman

2. Kamar Minimalis dengan Batu Bata Industrial

Kamar Minimalis dengan Batu Bata Industrial

Desain kamar dengan sentuhan industrial menggunakan batu bata memberikan kesan yang khas dan kuat. Hal ini karena dinding bata yang kasar dan alami menambahkan karakter industrial pada kamar ini. 

Anda dapat mengkombinasikannya dengan furniture dari kayu atau logam untuk menciptakan harmoni yang sempurna antara elemen industrial dan minimalis. Untuk menjaga kesan minimalis, Anda bisa memilih aksesoris yang sederhana dan terbatas.

3. Kamar Industrial Minimalis Kontemporer

Kamar Industrial Minimalis Kontemporer

Gaya kamar kontemporer dengan sentuhan industrial minimalis adalah desain yang modern dan menarik. Dalam desain ini, gunakan furniture dengan desain minimalis yang sederhana namun elegan. 

Gunakan warna netral seperti hitam, putih, atau abu-abu untuk menciptakan tampilan yang bersih dan terorganisir. Sentuhan industrial dapat ditambahkan dengan menggunakan aksesoris seperti lampu gantung atau rak dengan bahan logam.

Baca Juga: Desain Rumah Kontemporer untuk Hunian yang Estetik dan Nyaman

4. Kamar Industrial Minimalis Elegan

Kamar Industrial Minimalis Elegan

Gaya kamar elegan dalam desain industrial minimalis menciptakan tampilan yang bersih, modern, dan mewah. Pilihlah warna netral sebagai dasar dengan aksen emas atau perak untuk memberikan kesan yang elegan. 

Furniture dengan desain sederhana namun elegan, seperti tempat tidur dengan rangka logam yang kokoh, akan menambahkan kesan yang anggun. Pencahayaan yang terarah dan penggunaan aksesoris yang tak terlalu berlebihan juga dapat meningkatkan kesan elegan pada desain kamar minimalis ini.

5. Kamar Industrial Minimalis dengan Lampu Gantung

Kamar Industrial Minimalis dengan Lampu Gantung

Sentuhan industrial yang mencolok dapat ditambahkan pada kamar Anda dengan desain menggunakan lampu gantung. Pilihlah lampu gantung dengan desain unik yang terbuat dari logam. 

Letakkan lampu gantung di atas tempat tidur atau di tengah ruangan untuk menciptakan fokus visual. Padukan dengan pilihan perabotan minimalis dengan warna yang senada agar menciptakan keseimbangan antara elemen industrial dan minimalis pada kamar ini.

6. Kamar Industrial Minimalis dengan Batu Alam

Kamar Industrial Minimalis dengan Batu Alam

Dalam desain kamar dengan sentuhan industrial minimalis menggunakan batu alam, Anda akan mendapatkan kesan yang alami dan autentik. Gunakan dinding batu alam untuk menciptakan tampilan yang kasar dan menarik pada kamar ini. 

Kombinasi antara tekstur alami batu alam dan susunan kamar yang rapi memberi kontras yang menonjol. Warna netral sering digunakan untuk menciptakan kesan yang lebih tenang dan terorganisir. Penambahan beberapa tanaman hijau juga dapat memberikan sentuhan segar dan alami pada kamar industrial minimalis dengan batu alam ini.

7. Kamar Industrial Minimalis dengan Kaca

Kamar Industrial Minimalis dengan Kaca

Sentuhan kaca pada desain kamar dengan gaya industrial minimalis menciptakan tampilan yang modern dan terbuka. Gunakan partisi kaca untuk memisahkan antara area tidur dan area lainnya atau bisa juga sebagai pintu ke arah balkon. Material kaca ini membantu menciptakan kesan ruangan yang lebih luas tanpa mengurangi nuansa industrial yang khas. 

Nuansa industrial tetap dipertahankan melalui eksposur elemen-elemen struktural seperti pipa atau dinding bata. Pencahayaan yang terarah juga dapat memberikan sentuhan industrial yang khas pada kamar dengan kaca ini. 

8. Kamar Industrial Minimalis Loft

Kamar Industrial Minimalis Loft

Desain kamar loft dalam gaya industrial minimalis mengadaptasi konsep loft yang terbuka dengan sentuhan industrial. Biarkan elemen struktur bangunan seperti balok kayu atau pipa-pipa agar menciptakan kesan autentik.

Aksesoris yang sesuai dengan tema industrial juga dapat menambahkan karakter pada kamar loft ini. Ruangan yang luas dan terbuka memberikan fleksibilitas dalam penempatan dan pengaturan furniture, menciptakan kenyamanan dan ruang yang nyaman untuk beraktivitas dalam kamar industrial minimalis loft ini.

5 Tips Membangun Kamar Industrial Minimalis untuk Ruangan Sempit

Membangun kamar industrial minimalis dalam ruangan sempit membutuhkan strategi yang tepat untuk memaksimalkan penggunaan ruang dan menciptakan tampilan yang estetis. Berikut adalah beberapa tips untuk membantu Anda membangun kamar industrial minimalis dalam ruangan sempit:

1. Pilih Furniture Yang Multifungsi

Dalam ruangan yang sempit, penting untuk memilih furniture yang dapat memenuhi beberapa fungsi sekaligus. Pilih desain furniture yang multifungsi namun tetap dengan tampilan yang cantik seperti tempat tidur dengan laci penyimpanan di bawahnya atau meja yang dilengkapi dengan rak penyimpanan. Jadi, Anda dapat menghemat ruang dan menciptakan tampilan yang lebih teratur dan rapi dalam kamar.

2. Manfaatkan Dinding

Dinding adalah aset yang berharga dalam ruangan sempit. Manfaatkan dinding untuk menyimpan barang-barang dan aksesoris dengan menggunakan rak dinding atau gantungan dinding. 

Hal ini akan membantu menghemat ruang di lantai dan menciptakan tampilan yang lebih teratur. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan dinding sebagai tempat untuk menggantungkan lampu gantung atau tanaman hijau, yang akan memberikan sentuhan industrial yang menarik pada kamar.

3. Gunakan Cermin

Cermin adalah alat yang efektif untuk menciptakan ilusi ruangan yang lebih luas. Pasang cermin di dinding untuk memantulkan cahaya dan menciptakan tampilan yang lebih terbuka dan luas pada ruangan yang sempit. 

Melalui penggunaan cermin, ruangan akan terasa lebih terang dan lega. Selain itu, cermin juga dapat berfungsi sebagai elemen dekoratif yang menambahkan sentuhan estetik pada kamar industrial minimalis Anda.

4. Pilih Warna Netral

Pemilihan warna yang tepat dapat memberikan efek visual yang signifikan dalam ruangan sempit. Pilihlah warna netral seperti putih, abu-abu, atau beige sebagai warna dominan pada dinding dan furniture Anda. 

Warna netral memberikan kesan ruangan yang lebih luas dan terbuka. Anda dapat menambahkan aksen warna dengan menggunakan aksesoris atau perabot dengan warna-warna yang kontras untuk memberikan sentuhan industrial yang khas pada kamar.

5. Pilih Pencahayaan Yang Terarah

Pencahayaan yang tepat dapat menciptakan atmosfer yang sesuai dengan gaya kamar industrial minimalis. Dalam ruangan sempit, pilihlah pencahayaan yang terarah seperti lampu gantung atau lampu dinding. 

Pencahayaan yang terfokus pada area tertentu akan memberikan sentuhan industrial yang khas pada kamar. Hindari penggunaan lampu umum yang menyebarkan cahaya secara merata di ruangan, karena hal itu dapat membuat ruangan terasa lebih sempit.

Tidak diragukan lagi bahwa desain kamar industrial minimalis menawarkan solusi yang kreatif dan estetis untuk mengubah ruangan menjadi lingkungan yang unik dan terinspirasi. Dari penggunaan elemen industrial seperti batu alam, kaca, hingga pencahayaan yang terarah, setiap desain kamar industrial minimalis memiliki daya tariknya sendiri. 

Jadi, jika Anda ingin menciptakan kamar dengan suasana yang khas dan modern, tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan desain kamar industrial minimalis. Namun perlu diingat untuk selalu memilih material yang berkualitas agar desain kasar pada kamar Anda tetap menampilkan nilai estetika yang baik dan tahan lama.

Untuk melengkapi proyek kamar, Anda mungkin juga membutuhkan material seperti hollow baja ringan 4x4. Tenang saja, Indosteger menyediakan material tersebut dengan harga hollow baja ringan 4x4 per batang yang terjangkau dan kualitas yang terjamin. 

Dapatkan informasi lebih lanjut dan jangan lewatkan kesempatan untuk melengkapi proyek desain Anda dengan material berkualitas tinggi ini hanya di Indosteger.

 

Sumber rujukan:

https://www.99.co/id/panduan/desain-kamar-industrial/

https://www.rukita.co/stories/nspirasi-kamar-tidur-bergaya-industrial/

https://blkp.co.id/blogs/detail/desain-kamar-industrial-minimalis

https://www.haibunda.com/moms-life/20220204095528-76-266143/5-tips-membuat-kamar-industrial-hemat-dan-menarik-lho-bun 

https://berita.99.co/inspirasi-desain-kamar-industrial/

Artikel Terkait

Silahkan hubungi kami
Hi saya ingin bertanya
whatsappweb