indosteger@gmail.com   +62818716828

4 Jenis Roda Pintu Geser yang Mempermudah Akses Pintu

Media
24 Feb 2024

Indosteger

Indosteger adalah platform jual dan sewa scaffolding dengan proses produksi menggunakan teknologi tinggi dan bahan berkualitas sehingga hasil produksi berstandard nasional.

Ada banyak jenis roda pintu geser yang biasa digunakan untuk memperlancar proses gerak pada desain pintu tersebut. Beberapa jenis roda ini juga dibuat sesuai dengan fungsi penggunaannya masing-masing. Jika Anda berniat untuk menerapkan sistem sliding door di dalam rancangan rumah atau furnitur Anda, maka mengetahui berbagai jenis roda ini akan sangat membantu Anda nantinya.

Roda-roda pada sistem pintu geser diperlukan untuk memperlancar sistem gerak pintu sendiri. Ada roda-roda yang didesain untuk menopang beban desain pintu geser yang berat. Ada pula roda yang didesain untuk menopang beban yang lebih ringan. Tidak hanya satu saja fungsi roda-roda ini, masih ada banyak lainnya yang bisa terlihat dari ulasan jenis roda pintu geser di bawah ini.

Jenis Roda Pintu Geser

Berikut berbagai jenis roda pintu geser yang dapat mempercantik tampilan serta mempermudah penggunaan pintu

1. Roda Rel Pintu Besi

Jenis roda pintu geser yang paling umum bisa jadi jenis roda rel besi. Roda yang satu ini umumnya terbuat dari bahan yang padat, yakni ferro casting. Lekukan roda didesain dengan pengait untuk memastikan roda bergerak lebih mulus di atas rel sembari menahan beban dorong yang juga cukup besar.

Roda rel besi yang satu ini akan sangat sering Anda jumpai digunakan untuk pintu pagar, pintu gerbang, dan juga pintu garasi besi sliding di rumah. Karena terbuat dari bahan dengan durabilitas yang tinggi, tidak heran kalau jenis roda pintu geser yang satu ini juga sering jadi pilihan pertama untuk dipasangkan di pintu geser yang berada di luar atau berinteraksi langsung dengan lingkungan luar ruangan.

2. Roda Heavy Duty untuk Rel Pintu Kayu

Tidak hanya roda rel besi tadi yang bisa dimanfaatkan untuk jadi penggerak sistem pintu geser, roda jenis heavy duty juga bisa jadi pilihan, khususnya untuk rel pintu dari kayu. Jenis roda pintu geser yang satu ini tidak hanya bisa dipakai dalam sistem pintu geser saja, tetapi juga bisa dimanfaatkan untuk desain pintu folding atau pintu lipat.

Desain roda heavy duty ini dibuat agar dapat berputar 360 derajat. Inilah mengapa fungsinya juga cukup banyak, termasuk penggunaannya untuk pintu folding. Durabilitasnya walau tidak sebaik roda rel pintu geser tadi, namun untuk menahan dan mengoperasikan pintu kayu dengan bahan yang berat seperti kayu jati, roda heavy duty masih terbilang dapat diandalkan.

3. Roda Showcase untuk Pintu Kaca

Saat akan mendesain pintu, akan ada banyak inspirasi yang datang. Belum lagi saat Anda harus menyesuaikan dengan kebutuhan desain dan fungsinya sendiri. Jadi, tidak heran kalau beberapa pintu juga bisa terbuat dari berbagai jenis material. Tidak hanya besi atau kayu, tetapi kaca juga mungkin saja termasuk di dalam rencana desain tersebut.

Roda pintu geser yang cocok digunakan untuk pintu kaca ini adalah jenis roda showcase. Roda yang tersedia dalam berbagai ukuran ini memang didesain untuk dipasangkan dengan pintu kaca, baik itu pintu antar ruang di dalam bangunan, etalase, maupun jendela. Roda showcase bisa jadi pilihan tepat karena terbuat dari besi finish chrome yang aman dipasangkan dengan kaca

Baca juga: Pembuatan Pagar Sliding Belok dan Bahan yang Diperlukan

4. Roda Pintu Sliding Plastik

Terakhir, ada roda pintu geser/sliding yang terbuat dari plastik. Karena bahannya yang memiliki durabilitas rendah bila dibandingkan dengan jenis roda lainnya, tidak heran kalau penggunaan roda plastik ini juga hanya diterapkan pada desain pintu dengan beban yang tidak begitu berat pada sistem penggeraknya.

Sistem roda plastik ini bisa ditemukan dengan desain roda tunggal ataupun roda ganda. Jika desain sistem pintu geser menggunakan pintu dari bahan plastik, fiber, atau lainnya yang lebih ringan, maka roda jenis ini bisa jadi pilihan. Sistem kait roda juga umumnya dibuat untuk dua pilihan, yakni sistem geser atas (menggantung) atau sistem geser bawah. Bisa Anda sesuaikan lagi dengan kebutuhan desain.

Permudah Pemindahan Scaffolding Berkualitas dari Indosteger

Dalam merancang sistem pintu geser, pemilihan roda yang tepat sangatlah penting untuk memastikan kelancaran gerakan pintu. Beberapa roda yang sudah diulas di atas juga bisa digunakan tidak hanya untuk pintu. Bisa juga dijadikan roda scaffolding untuk mempermudah pengguna memindahkan scaffolding. Mengenali dengan baik sistem kerja dan fungsi tiap jenis roda pintu geser ini juga memungkinkan Anda memakai roda tersebut untuk sistem desain lainnya.

Jika Anda memerlukan scaffolding yang berkualitas, Indosteger adalah pilihan yang tepat. Dengan berbagai macam jenis scaffolding yang tersedia, Anda dapat memastikan proyek konstruksi Anda berjalan lancar dan aman.

Artikel Terkait

Silahkan hubungi kami
Hi saya ingin bertanya
whatsappweb