indosteger@gmail.com   +62818716828

News

Ketahui Harga Besi 12mm per Batang dan Fungsinya

Media
02 Nov 2021

Indosteger

Indosteger adalah platform jual dan sewa scaffolding dengan proses produksi menggunakan teknologi tinggi dan bahan berkualitas sehingga hasil produksi berstandard nasional.

Harga besi 12 mm akan berbeda tergantung dari merknya. Sehingga penting sekali untuk mencari tahu berapa biaya yang harus dikeluarkan dalam proses konstruksi. Besi berukuran 12 mm sering digunakan sebagai tulangan untuk struktur sebuah bangunan. Ini membuatnya menjadi bagian yang penting. Kekurangan akan membuat bangunan tidak selesai. Sedangkan jika berlebih maka Anda bisa rugi. Untuk menghindari hal ini, mari perhatikan berapa harga dari besi 12 mm dan bermacam ukuran lainnya.

Daftar Harga Besi Beton 12mm Berbagai Ukuran

Batang besi adalah besi panjang yang digunakan dalam proyek konstruksi. Paling sering digunakan untuk beton bertulang di mana batang besi berguna untuk memperkuat tegangan bangunan. Batang besi kelas konstruksi akan digunakan dalam proyek konstruksi atau bangunan, tetapi batang besi tempa dapat digunakan dalam berbagai jenis proyek seni dekoratif.

Untuk jenisnya, besi tulangan pada dasarnya terdiri dari dua bentuk, ada besi polos (plain bar) dan besi ulir atau (deformed bar). Ukuran yang paling sering digunakan dalam sebuah struktur beton bertulang adalah ukuran 12 mm hingga 16 mm. Apabila diaplikasikan dengan baik, maka struktur tersebut bisa menahan beban yang sangat besar.

Untuk harganya sendiri, akan bisa berbeda tergantung ukuran dan juga jenisnya. Berikut ini adalah harga besi 12 mm dan juga ukuran-ukuran lainnya yang bisa membantu Anda.

JENIS BESI BETON

UKURAN

HARGA

8 SRB SNI

7,1 mm

Rp34.000

10 SRB SNI

9,1 mm

Rp54.000

12 SRB SNI

11,2 mm

Rp77.000

D 13 SRB SNI

12,2 mm

Rp98.000

D 16 SRB SNI

15,2 mm

Rp149.000

TARIK 4mm

3,8 mm

Rp11.000

TARIK 4mm

4 mm

Rp12.000

TARIK 5mm

4,2 mm

Rp14.000

TARIK 6mm

5,2 mm

Rp19.000

TARIK 6mm

5,6 mm

Rp21.000

TARIK 6mm

5,8 mm

Rp23.000

8 SPI BJKU

7 mm

Rp32.000

10 SPI BJKU

8,7 mm

Rp49.000

12 SPI BJKU

10,5 mm

Rp70.000

8 MSS BJKU

6,2 mm

Rp27.000

10 MMS BJKU

8 mm

Rp41.800

12 MSS BJKU

9,5 mm

Rp57.200

8 TJ SNI

7,5 mm

Rp37.000

10 TJ SNI

9,5 mm

Rp57.000

12 TJ SNI

11,5 mm

Rp81.000

D 10 TJ SNI

9,5mm

Rp59.000

D 13 TJ SNI

12,5mm

Rp100.000

16 TJ SNI

15,5mm

Rp151.250

D 19 TJ SNI

18,5mm

Rp214.000

8 IBD SNI

7,8mm

Rp39.000

10 IBD SNI

9,8mm

Rp60.000

12 IBD SNI

11,8mm

Rp86.000

D 13 IBD SNI (Ulir)

12,8mm

Rp102.375

D 16 IBD SNI (Ulir)

15,8mm

Rp156.000

D 19 IBD SNI (Ulir)

18,8mm

Rp218.000

16 TJ SNI (Polos)

15,5mm

Rp148.000

Baca juga: Harga Besi Pipa Galvanis dan Sewa Perbulan

Jenis-Jenis Besi Beton

1. Besi Beton Polos

Besi beton polos, atau plain rebar, adalah besi beton yang akan sering Anda temukan di berbagai tempat. Jenis besi beton ini memiliki permukaan yang mulus, seperti namannya, licin, dan penampangnya berbentuk bundar mulus.

Besi beton polos memiliki sifat lentur dan mudah dibengkokkan. Hal inilah yang membuat banyak orang menggunakan besi beton polos untuk kebutuhan besi pondasi.

Untuk harganya sendiri, besi beton polos tentu lebih murah dibandingkan harga besi beton ulir.

2. Besi Beton Ulir

Besi beton ulir, atau deformed rebar, adalah besi beton yang memiliki tampilan bersirip atau ulir. Hal ini membuat besi beton ulir memiliki energi ikatan yang lebih kuat ketimbang besi beton polos.

Berbeda dengan besi beton polos yang dapat Anda temukan dengan mudah, besi beton ulir umumnya hanya dijual dalam jumlah atau volume besar saja.

Berbeda dengan besi beton polos, jenis besi beton ulir tidak terlalu lentur dan sangat susah untuk dibentuk. Tetapi, sifat inilah yang membuat besi beton ulir memiliki energi bendung yang lebih tinggi daripada besi beton polos di angka 400mpa.

Mengenal Standar Nasional Indonesia (SNI) Untuk Ukuran Besi Beton

Seperti yang telah Anda lihat, besi beton memiliki banyak sekali ukuran. Lazimnya, besi beton yang sering digunakan adalah besi beton ukuran 8, besi beton 10, dan besi beton 12. Nyatanya, ada berbagai jenis ukuran untuk besi beton dan hal inilah yang harus menjadi perhatian Anda.

Ada kalanya Anda menemukan besi beton dengan ukuran tertentu, tetapi memiliki spesifikasi yang berbeda dengan besi beton dalam ukuran lainnya. Jenis besi beton yang berbeda ini yang disebut besi beton banci.

Jenis besi beton ini tentunya akan sangat berbahaya ketika digunakan. Mengapa? Karena besi beton tersebut memiliki ukuran dan spesifikasi yang berbeda sendiri.

Di sinilah ukuran SNI (Standar Nasional Indonesia) dapat membantu Anda. Dengan menggunakan SNI, Anda dapat memastikan kalau sebuah besi beton memiliki ukuran dan spesifikasi yang sesuai dengan standar. Hal ini tentunya akan membantu Anda saat membeli besi beton karena Anda sudah tidak perlu khawatir lagi dengan kualitas yang akan Anda dapatkan.

Kelebihan Besi Batangan

Besi memiliki beberapa keunggulan yang bisa membantu dalam kegiatan konstruksi. Salah satunya dapat bertahan dalam suhu tinggi, membuatnya layak digunakan untuk bangunan high rise. Perawatannya pun tidak terlalu mahal ditambah dengan daya struktur yang tinggi mencegah bangunan tidak mudah roboh.

Itulah dia harga besi 12 mm per batang yang bisa menjadi referensi Anda, dapatkan juga informasi harga besi hollow 4x7 di IndoSteger, penyedia besi hollow berkualitas untuk Anda. Kunjungi website kami sekarang juga.

Baca juga: Ukuran Besi Hollow Galvanis, Jenis dan Harga 2021 Terupdate

Artikel Terkait

Silahkan hubungi kami
Hi saya ingin bertanya
whatsappweb